Talaga Bodas di Garut: Wisata Alam yang Memukau dan Kaya Legenda
Legenda dan Tradisi Lokal Wisata AlamKalau mendengar kata Garut, sebagian besar orang pasti langsung terbayang dodol, bukan? Tapi tunggu dulu, di balik jajanan manis ini, Garut ternyata menyimpan destinasi wisata alam yang menakjubkan dan penuh cerita, yaitu Talaga Bodas. Danau Putih ini adalah kawah gunung dengan danau berwarna putih kehijauan yang nggak hanya mempesona secara visual, tapi juga menyimpan cerita rakyat dan mitos yang bikin bulu kuduk berdiri. Nah, buat kamu yang suka wisata alam atau tertarik dengan cerita misteri nya, yuk kita eksplor lebih dalam tentang Talaga Bodas di artikel blog Cerita Misteri ini.